free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Hiburan, Seni dan Budaya

Ending Drakor Karma Bikin Merinding, Semua Pelaku Dapat Balasannya!

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Yunan Helmy

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Poster drama Korea "Karma". (Foto: mydramalist)

JATIMTIMES - Drama Korea Karma resmi menuntaskan ceritanya lewat enam episode yang tayang serentak di Netflix awal April 2025. Drakor bergenre kriminal, misteri, dan thriller ini langsung mencuri perhatian dengan rating tinggi dan jalan cerita penuh kejutan. 

Dibintangi jajaran aktor papan atas seperti Park Hae Soo, Shin Min Ah, Lee Hee Jun, Lee Kwang Soo, Kim Sung Kyun, hingga Gong Seung Yeon, Karma menawarkan kisah kelam enam orang yang hidupnya terjerat dalam kasus pembunuhan yang saling terkait. Drama ini diadaptasi dari webtoon Akyeon karya Choi Hee Sun. 

Cerita dibuka dengan seorang pria misterius yang mengalami luka bakar hebat dalam kebakaran gedung. Ia mengaku bernama Park Jae Yeong. Namun di akhir cerita, terungkap bahwa pria itu sebenarnya adalah Kim Beom Jun, seorang buronan yang menyamar demi menghindari kejaran polisi. 

Kim Beom Jun terbukti telah membunuh seorang dokter bernama Hang Sang Hun (diperankan Lee Kwang Soo). Namun nasib sial tak bisa dihindari. Identitas yang ia curi, Park Jae Yeong, justru memiliki utang besar kepada rentenir, hingga akhirnya Beom Jun disekap oleh para penagih utang. 

Di situlah Beom Jun bertemu dengan dokter Yoon Jeong Min, yang diam-diam menyimpan dendam karena kekasihnya, Lee Ju Yeon (Shin Min Ah), pernah menjadi korban kekerasan seksual oleh Park Jae Yeong. Tak satu pun orang percaya bahwa Beom Jun hanyalah penyamar dan ia pun meninggal tragis setelah organ tubuhnya diambil sang dokter. 

Karma bukan cuma menampilkan kisah balas dendam, tapi juga menunjukkan bagaimana setiap karakter yang terlibat dalam tindakan keji akhirnya mendapat ganjaran masing-masing. 

Park Jae Yeong alias si debitur awalnya merencanakan pembunuhan ayahnya demi uang asuransi. Ia menyewa Gil-ryong sebagai eksekutor. Untuk menutupi kejahatannya, Gil-ryong dibantu seorang saksi mata alias Eyewitness, yang kemudian berpura-pura menjadikan jasad sang ayah sebagai korban tabrak lari. 

Glasses alias Hang Sang Hun, dokter yang tanpa sengaja menabrak jasad tersebut, ketakutan dan diperas oleh Gil-ryong serta Eyewitness. Namun karena terus diperas, Glasses membunuh Eyewitness. Belakangan, Eyewitness membalas dengan membunuh Glasses, membuat rangkaian kejahatan semakin kusut. 

Puncaknya, Eyewitness membakar rumah tempat pelarian mereka demi menghapus jejak, tanpa tahu bahwa Park Jae Yeong berada di dalamnya. Pembakaran itu menjadi titik balik dari kematian beruntun para pelaku. 

Gil-ryong dan si debitur tewas terbakar. Eyewitness mengalami luka parah dan sempat dirawat, namun akhirnya dibunuh oleh rentenir yang salah mengira dirinya sebagai debitur. Satu per satu, para pelaku mendapat balasan setimpal. 

Akhir cerita memperlihatkan Lee Ju Yeon akhirnya bisa berdamai dengan masa lalu kelamnya. Ia mengaku bisa tidur nyenyak setelah meluapkan emosinya terhadap orang yang pernah menyakitinya. Sementara karakter Yoon Jeong Min yang membalas dendam dengan caranya sendiri memilih untuk tidak melanjutkan siklus kekerasan. 

Cerita Karma ditutup dengan pesan menyentuh bahwa kejahatan pasti ada akibatnya. Tidak ada pelaku yang luput dari balasan, sementara orang yang menderita karena mereka, bisa mendapatkan ketenangan jika berhasil melepaskan dendam. 

Melihat akhir cerita yang solid dan tanpa meninggalkan pertanyaan besar, kemungkinan adanya Karma musim kedua sangat kecil. Hingga kini, Netflix belum mengumumkan rencana lanjutan. Namun jika pun ada, ceritanya mungkin akan sepenuhnya baru dengan karakter dan latar berbeda. 

Untuk saat ini, Karma menjadi salah satu drama thriller Korea yang menyuguhkan akhir paling memuaskan dan penuh kejutan, tapi tetap adil. Hingga Selasa (15/4/2025), Karma masih duduk di nomor 2 dari 10 acara TV Teratas Indonesia Hari Ini.