free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Hiburan, Seni dan Budaya

"The Divorce Insurance" dan IU Puncaki Daftar Drama dan Aktor Paling Populer

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Poster Divorce Insurance. (Foto: Wikipedia)

JATIMTIMES – Drama tvN The Divorce Insurance resmi menjadi drama Korea paling ramai diperbincangkan minggu ini. Berdasarkan data terbaru dari Good Data Corporation, drama yang dibintangi Lee Dong Wook itu berhasil menduduki posisi pertama dalam daftar mingguan drama paling populer. 

Peringkat ini disusun berdasarkan analisis aktivitas warganet terhadap drama Korea yang tengah tayang maupun yang akan segera rilis. Data diambil dari berbagai sumber seperti artikel berita, postingan blog, forum komunitas, video, hingga media sosial. 

Baca Juga : 7 Alasan Menakjubkan Daun Seledri Ampuh Turunkan Tekanan Darah

Tak hanya dramanya yang jadi sorotan, aktor utama Lee Dong Wook juga ikut masuk dalam daftar pemeran drama paling mencuri perhatian. Ia berhasil menempati posisi ke-6 dalam daftar aktor paling dibicarakan minggu ini. 

Sementara itu, drama Buried Hearts dari SBS masih mempertahankan eksistensinya di posisi kedua dalam daftar drama. Tiga pemeran utamanya pun ikut menempati posisi penting dalam daftar aktor populer: Park Hyung Sik naik ke posisi ke-4, Heo Joon Ho duduk di peringkat ke-7, dan Lee Hae Young mengisi posisi ke-10. 

Drama ini dikenal dengan konflik intens dan kualitas akting para pemainnya yang menuai pujian sejak episode pertama ditayangkan. 

Persaingan makin ketat di posisi tiga. Drama JTBC The Art of Negotiation naik pesat ke peringkat ke-3 dalam daftar drama. Menariknya, sang aktor utama Lee Je Hoon juga langsung menempati peringkat ke-3 dalam daftar aktor terpopuler minggu ini. 

Tak kalah menyita perhatian, tvN The Potato Lab menduduki peringkat ke-4. Aktor Kang Tae Oh yang membintangi drama ini juga ikut masuk ke dalam daftar aktor di posisi ke-9. 

Drama KBS2 For Eagle Brothers dan Cinderella Game masing-masing duduk di peringkat ke-5 dan ke-6, disusul oleh drama romansa baru MBC Crushology 101 yang langsung debut di posisi ke-7. 

Baca Juga : Bupati Sanusi Resmikan Wisata Edukasi Garam dan Panen Garam Tunnel 5 Ton di Donomulyo

Sementara itu, serial New Recruit 3 dari ENA menempati peringkat ke-8, dan dua drama KBS lainnya, Villains Everywhere dan My Merry Marriage, lengkap mengisi posisi sembilan dan sepuluh dalam daftar drama. 

10 Drama Korea Paling Banyak Dibicarakan Minggu Ini:
• The Divorce Insurance (tvN)
• Buried Hearts (SBS)
• The Art of Negotiation (JTBC)
• The Potato Lab (tvN)
• For Eagle Brothers (KBS2)
• Cinderella Game (KBS2)
• Crushology 101 (MBC)
• New Recruit 3 (ENA)
• Villains Everywhere (KBS2)
• My Merry Marriage (KBS1) 

Sementara dalam daftar aktor paling populer, penyanyi sekaligus aktris IU kembali mempertahankan posisi puncaknya berkat perannya dalam When Life Gives You Tangerines. Ia kembali menduduki peringkat pertama, diikuti oleh lawan mainnya, Park Bo Gum, di posisi kedua. 

Aktor Lee Je Hoon dari The Art of Negotiation langsung melesat ke peringkat ketiga, menandakan bahwa penampilannya dalam drama tersebut sangat mencuri perhatian publik. 

Dua bintang dari drama thriller Hyper Knife, yakni Park Eun Bin dan Sul Kyung Gu, juga masuk daftar—masing-masing di posisi kelima dan kedelapan.
Berikut daftar lengkap 10 aktor dan aktris yang paling banyak diperbincangkan minggu ini: 

• IU (When Life Gives You Tangerines)
• Park Bo Gum (When Life Gives You Tangerines)
• Lee Je Hoon (The Art of Negotiation)
• Park Hyung Sik (Buried Hearts)
• Park Eun Bin (Hyper Knife)
• Lee Dong Wook (The Divorce Insurance)
• Heo Joon Ho (Buried Hearts)
• Sul Kyung Gu (Hyper Knife)
• Kang Tae Oh (The Potato Lab)
• Lee Hae Young (Buried Hearts).