Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Jokowi Soroti Para Pejabat Suka Pamer Kekayaan: Tidak Pantas, Apalagi Dipajang di Medsos

Penulis : Mutmainah J - Editor : Yunan Helmy

02 - Mar - 2023, 17:16

Presiden Indonesia Joko Widodo (foto dari internet)
Presiden Indonesia Joko Widodo (foto dari internet)

JATIMTIMES - Presiden Joko Widodo (Jokowi) ikut menyoroti kasus yang tengah marak menyeret aparatur sipil negara (ASN). Jokowi meminta agar para menteri dan kepala lembaga menertibkan kelakuan pejabat di instansi masing-masing. 

Orang nomor satu di Indonesia itu lalu menyebut bahwa para pejabat tidak pantas pamer kekayaan di media sosial seperti Instagram.

Baca Juga : Bocah SD di Banyuwangi Gantung Diri karena Dibully, Dispendik: Tidak Ada Perundungan di Sekolah

Hal itu disampaikan Jokowi saat membuka sidang kabinet paripurna di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Kamis (2/3/2023). Jokowi mengatakan aksi pamer kuasa dan harta di medsos oleh pejabat sangat tidak pantas.

"Saya ingin tekankan supaya ditekankan kepada  bawahan kita, jangan pamer kekuasaan, jangan pamer kekayaan, apalagi sampai dipajang-pajang di IG, di media sosial. Itu kalau birokrasi sangat-sangat tidak pantas," ujar Jokowi.

Jokowi menegaskan instruksinya itu harus dilakukan di semua instansi. Dia mengatakan para pimpinan instansi harus bersih-bersih di lembaganya.

"Kemudian, di Polri maupun di Kejaksaan Agung dan aparat hukum lainnya. Benahi dulu di dalam, kemudian selesaikan dan bersihkan kementerian atau lembaga lainnya," tandas Jokowi.

Baca Juga : Bocah SD di Banyuwangi Gantung Diri karena Dibully, Dispendik: Tidak Ada Perundungan di Sekolah

Lebih lanjut, Jokowi mengingatkan  reformasi birokrasi harus terus dilakukan. Dia mengatakan pejabat yang memamerkan harta membuat rakyat kecewa.

"Pantas rakyat kecewa karena pelayanannya dianggap tidak baik, kemudian aparatnya perilakunya jemawa dan pamer kuasa, kemudian pamer kekuatan, pamer kekayaan, hedonis," ujarnya.


Topik

Peristiwa Joko Widodo Jokowi pamer kekayaan ASN hedonis


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Indonesia Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Mutmainah J

Editor

Yunan Helmy