JATIMTIMES - Polres Malang menggelar rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral di Ruang Rapat Polres Malang, Selasa (6/5/2025). Agenda tersebut ditujukan guna mematangkan skema pengamanan pertandingan Liga 1 antara Arema FC vs Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang pada Minggu (11/5/2025) mendatang.
Sebagaimana diketahui, pertandingan antara Arema FC menjamu Persik Kediri yang dijadwalkan pada akhir pekan ini bakal menjadi pertandingan perdana di Stadion Kanjuruhan. Yakni pasca tragedi 1 Oktober 2022 silam.
Baca Juga : Mengenal Haji Mardud Beserta Ciri-cirinya, Waspada Tanda Haji Ditolak Allah SWT
"Kami akan menerapkan pola pengamanan yang lebih terukur dan terintegrasi dengan seluruh pemangku kepentingan," ujar Kapolres Malang AKBP Danang Setiyo, P.S., dalam rakor yang digelar di Polres Malang pada Selasa (6/5/2025).
Pada penegasannya Danang mengungkapkan, pertandingan Arema FC vs Persik Kediri bukan sekadar kompetisi olahraga. Melainkan menjadi momentum pemulihan kepercayaan publik.
"Pengamanan yang kami lakukan dengan melalui pendekatan humanis, profesional, dan proporsional," ujarnya.
Danang menambahkan, seluruh personel dari lintas sektoral yang nantinya dilibatkan dalam pengamanan tersebut, akan ditempatkan berdasarkan analisis kerawanan dan pengalaman sebelumnya. "Semua elemen keamanan sudah kami siapkan dengan cermat, baik dari aspek teknis pengamanan hingga antisipasi potensi kerawanan,” ujarnya.
Selain pengamanan yang akan dilakukan secara terpadu dan mengedepankan pendekatan humanis, disampaikan Danang, pihaknya juga telah menyiapkan langkah antisipasi melalui koordinasi intensif dengan lintas sektoral. Yakni mulai dari TNI, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang, manajemen Arema FC, dan sejumlah unsur terkait lainnya.
Baca Juga : Respons Santai Jokowi soal Isu Pemakzulan Gibran dari Wapres: Boleh-boleh Saja
"Kami ingin memastikan bahwa semua unsur, mulai dari perangkat keamanan hingga panitia pelaksana bekerja sesuai tugas dan fungsi masing-masing,” pungkas Danang.
Sebagaimana diberitakan, paska tragedi Kanjuruhan yang merenggut 135 korban jiwa yang terjadi pada 1 Oktober 2022 silam, Stadion Kanjuruhan direnovasi. Di mana, kontrak renovasi Stadion Kanjuruhan diharuskan rampung pada 26 Desember 2024 lalu.
Usai rampung direnovasi, pihak terkait termasuk pemerintahan menyerahkan Stadion Kanjuruhan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang. Hingga akhirnya, pada 11 Mei 2025, setelah melewati beberapa proses, Stadion Kanjuruhan bakal kembali digunakan untuk menggelar pertandingan sepakbola.