free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Hukum dan Kriminalitas

Mobil Innova Terlalu Berhaluan Saat Menyalip, Tabrak Pelajar Asal Sumberpucung Hingga Tewas

Penulis : Ashaq Lupito - Editor : Dede Nana

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Personel gabungan saat mengevakuasi jenazah korban tewas dalam insiden kecelakaan maut yang terjadi di Kecamatan Sumberpucung pada Kamis (24/4/2025). (Foto: Satlantas Polres Malang for JatimTIMES)

JATIMTIMES - Seorang pelajar siswi kelas X SMK Brantas Karangkates berinisial DR (16) asal Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang tewas dalam insiden kecelakaan maut, Kamis (24/4/2025). Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Raya Desa Jatiguwi, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang.

Data kepolisian mengungkapkan, korban tewas merupakan pengendara kendaraan sepeda motor Yamaha Aerox dengan nomor polisi (nopol) N 3571 EGF. Korban tewas usai ditabrak mobil Toyota Innova nopol AG 1761 EJ.

Baca Juga : Polisi Ungkap Motif Ibu Muda Buang Bayi Baru Lahir di Tempat Sampah

Sementara itu, pengemudi mobil Innova tersebut diketahui bernama Agus Setiawan. Pengemudi berusia 47 tahun tersebut berasal dari Kecamatan Sukorejo, Blitar.

"Pengendara sepeda motor mengalami luka di bagian kepala dan dinyatakan meninggal di TKP (Tempat Kejadian Perkara)," ujar Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Malang Ipda Samsul Khoiruddin, Kamis (24/4/2025).

Kronologi kecelakaan bermula ketika kendaraan mobil Innova melaju dari arah barat. Setibanya di lokasi kejadian, mobil tersebut mendahului kendaraan lain yang melaju searah di depannya.

"Namun pengemudi mobil pada saat itu melaju berhaluan terlalu ke kanan," ungkap Samsul

Baca Juga : Hari Kedua UTBK SNBT di Unesa Diikuti Peserta Disabilitas, Panitia Beri Perhatian Khusus

Pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan juga melaju kendaraan sepeda motor yang dikendarai korban. Jarak yang sudah dekat mengakibatkan terjadinya tabrak depan pada jalur kanan.

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka di bagian kepada dan dinyatakan meninggal dunia. "Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Kanjuruhan. Sementara kedua kendaraan yang mengalami kerusakan usai terlibat kecelakaan, telah kami amankan guna kepentingan penyelidikan," pungkas Samsul.