free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Peristiwa

Gatot Suprapto, Mahasiswa 57 Tahun Lulus dari FH Unmer Madiun dengan IPK 3,8

Penulis : Basworowati Prasetyo Nugraheni - Editor : A Yahya

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Gatot Suprapto

JATIMTIMES - Semangat belajar tak mengenal batas usia. Itulah yang dibuktikan Gatot Suprapto, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Merdeka (Unmer) Madiun, yang sukses menyelesaikan pendidikan sarjana di usia 57 tahun. Gatot resmi menyandang gelar Sarjana Hukum (S.H) setelah mengikuti yudisium yang digelar secara khidmat di Hotel Aston Madiun, Sabtu ,12 April 2025.

Dengan capaian IPK 3,8, Gatot menjadi salah satu lulusan terbaik dari kelas karyawan. Pria yang sehari-hari bertugas di Pengadilan Militer Madiun ini mengaku bangga dan bahagia bisa menuntaskan pendidikannya di tengah kesibukan dunia kerja.

Baca Juga : Fakultas Hukum Unmer Madiun Luluskan Sarjana Hukum Berkualitas, Dekan: Kami Harapkan Lulusan Mampu Bersaing Secara Nasional dan Internasional

“Kita belajar itu tidak mengenal usia. Kita harus tetap semangat dan terus menuntut ilmu. Ilmu hukum yang saya pelajari, khususnya KUHP dan KUHPN, sangat mendukung pekerjaan saya,” ujar Gatot usai menerima surat keputusan kelulusan.

Kehadiran Gatot dalam prosesi yudisium Fakultas Hukum Unmer Madiun menjadi inspirasi tersendiri bagi civitas akademika. Ia membuktikan bahwa dedikasi dan tekad kuat mampu mengalahkan berbagai keterbatasan, termasuk faktor usia.

Dekan Fakultas Hukum Unmer Madiun, Dr. Sigit Sapto Nugroho, S.H., M.Hum, mengapresiasi semangat luar biasa Gatot. Ia menyebut bahwa Gatot merupakan salah satu contoh nyata bagaimana pendidikan tinggi dapat diakses oleh siapa saja yang memiliki komitmen dan semangat belajar.

“Kami sangat bangga. Tidak hanya Gatot, seluruh lulusan hari ini sudah kami bekali ilmu, baik teori maupun praktik, agar mereka siap bersaing secara nasional dan internasional,” ujar Dr. Sigit.

Baca Juga : Mau Kuliah ISI Surakarta di Banyuwangi, Ini Jadwal Pendaftaran Mahasiswa Baru

Total ada 45 mahasiswa yang mengikuti yudisium Semester Gasal Tahun Akademik 2024/2025. Kegiatan ini tak hanya menjadi momen kelulusan, tetapi juga refleksi atas perjuangan panjang para mahasiswa menuntut ilmu.

Kisah Gatot Suprapto menjadi bukti bahwa mimpi untuk menjadi sarjana hukum tidak mengenal kata terlambat. Dengan semangat dan tekad kuat, siapapun bisa meraih kesuksesan dalam dunia pendidikan dan karier.