free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Pemerintahan

Pemdes Tugu Rejotangan Salurkan PMT Bulan Maret ke 47 Warga Penerima

Penulis : Anang Basso - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Kades Tugu, Didik Purna Nugroho saat memberikan paket PMT ke warga yang memenuhi syarat menerima (Foto: Dok Desa for Tulungagung Times)

JATIMTIMES - Pemerintah Desa Tugu, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung menyalurkan program PMT (Pemberian Makanan Tambahan) bagi warganya. Sebanyak 47 penerima PMT bulan Maret 2025 di Desa Tugu yang mendapatkan bantuan makanan tambahan ini. 

Kepala Desa Tugu, Didik Purna Nugroho mengatakan PMT adalah program pemberian makanan tambahan kepada balita dan ibu hamil di desa. Program ini bertujuan untuk mengatasi masalah gizi dan stunting. 

Baca Juga : 198.380 Tiket Kereta Api Lebaran Keberangkatan Daop 8 Surabaya Ludes Terjual

Penerima PMT di Desa Tugu terdiri dari ibu hamil 20 orang, ibu menyusui 20 orang, anak stunting 1 orang, anak dengan kekurangan gizi  4 orang dan warga sakit TB paru 2 orang. 

"Sebagaimana tujuan program PMT ini adalah untuk memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil, meningkatkan kualitas kesehatan dan gizi anak dan mengurangi angka stunting," ujarnya. 

Pelaksanaan PMT Desa Tugu dilaksanakan dengan menggunakan anggaran Dana Desa dengan melibatkan kader posyandu. 

"Semoga program PMT ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan sesuai dengan kriteria penerima," ungkapnya. 

Baca Juga : Pondok Ramadan MIN 2 Kota Malang: Wujudkan Karakter Siswa Berakhlak Mulia

Penerima PMT di Desa Tugu mendapatkan paket berupa susu, ikan, telur, kacang hijau, buah dan sayuran.

"Kita koordinasi berkelanjutan dengan dinas terkait dan Kecamatan Rejotangan terkait program PMT ini. Apa saja kebutuhan masyarakat yang menjadi prioritas dan siapa saja yang menerima program ini," ungkap Didik.