Truk Bermuatan Kayu Log Tersambar Kereta Api di Gresik
Reporter
Syaifuddin Anam
Editor
Nurlayla Ratri
08 - Apr - 2025, 10:11
JATIMTIMES - Sebuah kecelakaan melibatkan Kereta Api dan truk bermuatan kayu log terjadi di perlintasan Rel Kereta Api Jalan Kapten Darmo Sugondo, tepatnya di Kelurahan Tenggulunan, Kecamatan Kebomas, Gresik, Selasa (8/4/2025).
Informasi yang dihimpun kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.35 WIB. Belum diketahui pasti penyebabnya, tiba-tiba kereta menabrak bagian belakang truk yang hendak melewati perlintasan kereta tanpa penjagaan itu.
Baca Juga : Membongkar Historiografi Jawa: Benarkah Raden Patah Putra Dyah Kertawijaya?
Alhasil, trus bermuatan kayu balok itu langsung terdorong bagian belakang, seketika berhenti. Sementara kondisi bagian depan kereta ringsek. Kabarnya, masinis dan asistennya mengalami luka dan telah dilarikan ke rumah sakit.
"Tadi pas ada kereta lewat truknya melintas karena gak ada yang jaga. Jadi sopir truknya kayaknya gak tau jadwal kereta melintas," kata seorang pemuda sekitar yang enggah disebut identitasnya.
Sementara itu, Hunas PT KAI Daop 8, Lukman Aris mengatakan kecelakaan melibatkan Kereta api Commuter Line Jenggala relasi Indro - Sidoarjo pada jam 18.35 di km 7+600 atau Jalan Perlintasan Langsung (JPL) 11 antara stasiun Indro - stasiun Kandangan tertemper truk bermuatan kayu.
"Akibat dari kejadian tersebut, Masinis dan asisten masinis mengalami luka dan dibawa ke RS Semen gresik untuk mendapat pengobatan," kata Lukman dari keterangan tertulisnya.
PT KAI mengingatkan kembali kepada pengendara untuk lebih waspada dan meningkatkan kedisiplinan serta wajib mendahulukan perjalanan kereta api. Utamanya ketika akan melewati perlintasan sebidang.
Baca Juga : Hari Pertama Kerja, Penumpang Masih Padati Stasiun Malang
"Kejadian temperan tersebut tidak mengganggu perjalanan kereta api jarak jauh lintas jalur utara, karena kejadian di jalur cabang antara stasiun Kandangan ke stasiun Indro," pungkasnya.
Pantauan di lapangan, nampak terlihat para penumpang Kereta Api Commuter Line Jenggala sudah dijemput oleh kereta api lain untuk melanjutkan perjalanannya...