free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Pemerintahan

Bupati Sanusi dan Wabup Lathifah Safari Halalbihalal di Tumpang, Disambut Antusias Pegawai dan Perangkat Desa 5 Kecamatan

Penulis : Tubagus Achmad - Editor : Yunan Helmy

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Bupati Malang HM. Sanusi saat bersalaman dengan para pegawai dan perangkat desa di momentum safari halalbihalal di Resi Gudang belakang Kantor Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, Senin (21/4/2025). (Foto: Tubagus Achmad/JatimTIMES)

JATIMTIMES - Bupati Malang HM. Sanusi dan Wakil Bupati Malang Lathifah Shohib bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Malang menghadiri acara halalbihalal di Kecamatan Tumpang.

Kegiatan  halalbihalal di  Tumpang ini dihadiri oleh seluruh pegawai serta perangkat desa dari lima kecamatan di lingkup eks Kawedanan Tumpang. Yakni Kecamatan Tumpang, Jabung, Poncokusumo, Wajak dan Tajinan. 

Baca Juga : KPU Bondowoso Kembalikan Sisa Penggunaan Dana Hibah Pilkada 2024

Halalbihalal  kali ini tampak istimewa. Pasalnya, halalbihalal kali ini dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi bersama lima anggota DPRD Kabupaten Malang lainnya. Yaitu Ali Murtadlo, Amarta Faza, Miskat, Muhammad Fauzi, dan Tantri Baroroh. 

Kemudian hadir juga Wakil Ketua Komisi B DPRD Provinsi Jawa Timur Chusni Mubarok, Kapolres Malang AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno, Kasdim 0818/Malang-Batu Mayor Czi Supaat, Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Nurman Ramdansyah, serta jajaran kepala perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang. 

Bupati Malang HM. Sanusi menyampaikan,  kegiatan halalbihalal di tahun 2025 ini memang sengaja dibuat dengan konsep safari ke masing-masing kecamatan dengan mengumpulkan seluruh pegawai dan perangkat desa dalam satu eks kawedanan. 

"Kalau tahun lalu, halalbihalal kita buat di Pendapa Agung Kabupaten Malang. Sekarang halalbihalal saya ingin bertemu dengan para pegawai dan perangkat desa se-Kabupaten Malang dengan hadir ke masing-masing wilayah," ungkap Sanusi saat memberikan sambutan, Senin (21/4/2025). 

foto bersama.

Menurut Sanusi, dengan dirinya bersama seluruh jajaran kepala perangkat daerah yang datang ke masing-masing wilayah dan berdialog dengan para pegawai serta perangkat desa dapat mengetahui kondisi atau masalah dari masing-masing wilayah untuk segera dicarikan solusi terbaik. 

"Dengan halalbihalal seperti ini, kita dapat mengetahui kondisi masing-masing wilayah dan segera kita carikan solusi untuk penyelesaiannya," kata Sanusi. 

Selain itu, khusus di wilayah eks Kawedanan Tumpang yang terdiri dari lima kecamatan, para pegawai dan perangkat desa masih banyak mengeluhkan  kondisi infrastruktur. Mulai jalan, drainase, hingga bangunan fasilitas umum lainnya. 

"Di wilayah eks Kawedanan Tumpang ini tadi banyak keluhan terkait infrastruktur. Nanti akan kita lakukan pembenahan dengan menyesuaikan anggaran yang ada. Jika tidak ada anggaran, akan kita usulkan di PAK atau di APBD 2026," jelas Sanusi. 

Lebih lanjut, di momentum Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah ini, Sanusi atas nama pribadi, keluarga dan mewakili Pemkab Malang mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas segala kesalahan yang telah disengaja maupun tidak disengaja. 

Baca Juga : Breaking News! Paus Fransiskus Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun

"Saya bupati Malang atas nama Pemerintah Kabupaten Malang mengucapkan minal aidin wal faidzin, taqobbalallahu minna wa minkum, taqobbal yaa kariim. Mohon maaf lahir dan batin," ucap Sanusi. 

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi menyampaikan, di momentum Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, pihaknya menyampaikan permohonan maaf atas segala salah yang telah diperbuat, baik disengaja maupun tidak disengaja. 

"Tentunya dalam satu tahun berinteraksi menjalankan tugas kita sebagai abdi negara di lingkungan masing-masing, sebagai masyarakat dan umat Islam, tentunya kita semua tidak lepas dari kesalahan baik disengaja dan tidak disengaja. Mumpung masih Bulan Syawal, saya atas nama pribadi, keluarga dan ketua DPRD Kabupaten Malang mengucapkan mohon maaf lahir dan batin," kata Darmadi.

Pihaknya berharap, mudah-mudahan seluruh elemen yang hadir dalam kegiatan halalbihalal eks Kawedanan Tumpang dapat saling memaafkan secara ikhlas. Sehingga semuanya akan terlepas dari dosa-dosa yang telah diperbuat. "Tentunya hanya Allah Subhanahuwata'ala yang bisa mengampuni dosa-dosa kita semua," imbuh Darmadi. 

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi B DPRD Provinsi Jawa Timur Chusni Mubarok menyampaikan, kegiatan halalbihalal merupakan wujud nyata dan penegasan agar seluruh elemen yang ada di Kabupaten Malang dapat menjalankan aktivitas sehari-sehari secara rukun, kompak dan bersatu. 

"Kegiatan halalbihalal sekaligus menjadi penegasan bahwa Kabupaten Malang itu seluruh elemennya rukun, kompak, dan bersatu. Maka segala salah dan kekeliruan sengaja dan tidak disengaja harapan saya di halalbihalal ini dapat dilebur bersama agar kita bisa bersama-sama membangun Kabupaten Malang," pungkas Chusni.