JATIMTIMES - Lebaran Iduladha selalu menjadi momen yang dinanti umat Islam di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Lebaran Haji ini merupakan satu dari dua hari raya utama dalam Islam.
Setiap tahunnya, Lebaran Idul Adha dirayakan pada tanggal 10 Dzulhijjah berdasarkan kalender Hijriah. Oleh karena itu, tanggal Lebaran Haji akan berbeda setiap tahunnya jika dikonversi ke dalam penanggalan Masehi.
Baca Juga : Dinilai Lebih Efektif dan Efisien, DPRD Jember Apresiasi Program UHC Prioritas
Di Indonesia, penetapan tanggal hari raya Islam ditentukan oleh pemerintah dan organisasi Islam seperti Muhammadiyah. Biasanya, tanggal hari raya ini berbeda antara pemerintah dan Muhammadiyah lantaran metode penanggalan yang digunakan berbeda.
Lantas, Lebaran Idul Adha 2025 tanggal berapa? Berikut jadwalnya berdasarkan SKB 3 Menteri.
Jadwal Lebaran Idul Adha 2025
Pada 2025, Idul Adha jatuh pada bulan Juni mendatang. Pemerintah melalui kalender Hijriah terbitan Kementerian Agama (Kemenag) RI, memprediksi bahwa Lebaran Idul Adha 2025 jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025. Untuk keputusan resminya, pemerintah Indonesia akan menetapkan melalui hasil sidang isbat 1 Dzulhijjah 1446 Hijriah yang akan diinformasikan mendatang.
Sementara Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, bukan lagi memprediksi tapi sudah menetapkan tanggal untuk Idul Adha 1446 Hijriah. Keputusan ini tertuang dalam Maklumat Nomor 1/MLM/I.0/E/2025 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Dzulhijjah 1446 H.
Berdasarkan hasil metode hisab, PP Muhammadiyah menetapkan 1 Dzulhijjah jatuh pada 28 Mei 2025. Ini artinya, tanggal 10 Dzulhijjah akan jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025.
Mengutip maklumat tersebut, berikut penetapan kalender Dzulhijjah 1446 Hijriah.
- 1 Dzulhijjah 1446 H: Rabu 28 Mei 2025
- Hari Arafah (9 Dzulhijjah): Kamis 5 Juni 2025
- Idul Adha (10 Dzulhijjah): Jumat 6 Juni 2025
Libur Lebaran Idul Adha 2025
Idul Adha dikenal sebagai Lebaran Haji atau Hari Raya Kurban. Hal ini karena momen Idul Adha juga dibarengi dengan pelaksanaan rangkaian ibadah haji. Kemudian, pada Idul Adha juga dilakukan penyembelihan hewan kurban bagi yang mampu.
Untuk libur Lebaran Idul Adha 2025, telah diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1017 Tahun 2004, Nomor 2 Tahun 2024, dan Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025.
Baca Juga : 5 Rekomendasi Film dan Serial Yesus untuk Temani Libur Paskah 2025
Berdasarkan SKB 3 Menteri, terdapat dua tanggal merah pada perayaan Idul Adha. Namun, dua tanggal ini berdekatan dengan libur akhir pekan, sehingga total libur mencapai empat hari. Berikut rinciannya:
1. Jumat, 6 Juni 2025: Cuti bersama Idul Adha 1446 Hijriah
2. Sabtu, 7 Juni 2025: Libur akhir pekan
3. Minggu, 8 Juni 2025: Libur akhir pekan
4. Senin, 9 Juni 2025: Libur nasional Idul Adha 1446 Hijriah.