JATIMTIMES - Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin menghadiri puncak HUT Ke-8 MAN 2 Kota Kediri. Acara diawali dengan senam bersama, Sabtu (19/04/2025) di MAN 2 Kota Kediri.
Pada awalnya, MAN 2 Kota Kediri bernama PGAN, kemudian beralih menjadi MAN 3 Kediri hingga akhirnya mempunyai nama baru yaitu MAN 2 Kota Kediri.
Baca Juga : Ditawari Rusia Kerja Sama Bidang Pendidikan, Ini Respons Kadin Jatim
"Alhamdulillah kita patut bersyukur pagi ini dapat berkumpul di tempat yanh penuh kesan dan memori. Bagi saya yang merupakan alumni PGAN kenang-kenangan yang ada di sini sangat berkesan," ujarnya.
Wakil wali kota yang berpasangan dengan Vinanda Prameswati ini berharap MAN 2 dapat terus eksis dan membanggakan Kota Kediri dengan berbagai prestasinya. MAN akan terus melahirkan putra-putri terbaik. Sehingga mampu memberikan sumbangsih bagi Kota Kediri dan Negara Indonesia.
“Semoga peringatan ini menjadi momentum MAN 2 membawa karakter dan citra yang baik. Serta membanggakan bagi siapapun yang pernah mengenyam pendidikan di sini. Bangga rasanya bisa menjadi bagian dari madrasah ini," ungkapnya.
Gus Qowim menambahkan pendidikan yang ada di MAN 2 ini tidak hanya sekedar pendidikan intelektual. Namun juga pendidikan mental dan spiritual yang dibutuhkan saat ini. Tentu ini menjadi karakter dari MAN 2 Kota Kediri.
"Hal ini harus dijaga bahkan ditingkatkan. Sehingga siapapun yang belajar di MAN 2 Kota Kediri memperoleh ilmu bermanfaat. Serta bekal-bekal untuk hidup di masyarakat," imbuhnya.
Baca Juga : Mbak Wali Dampingi Wagub Jawa Timur Saksikan Final Four Proliga 2025
Dalam kesempatan ini, Gus Qowim juga meninjau stan-stan bazar dari siswa MAN 2 Kota Kediri. Turut hadir, Kepala Kemenag Kota Kediri Ahmad Zamroni, Kepala Sekolah MAN 2 Kota Kediri Nur Salim, keluarga besar MAN 2 Kota Kediri, dan tamu undangan lainnya.