free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Pemerintahan

Mbak Wali Dampingi Wagub Jawa Timur Saksikan Final Four Proliga 2025

Penulis : Eko Arif Setiono - Editor : Yunan Helmy

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Wali Kota Kedirit memberikan sambutan saat mendampingi Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak nonton final four Proliga.

JATIMTIMES - Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati mendampingi Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menyaksikan langsung kompetisi bola voli dalam gelaran  Final Four Proliga 2025, Jumat (18/4/2025) malam, di GOR Jayabaya Kota Kediri. Saat itu, final four mempertandingkan  tim bola voli putra Lavani melawan Bank SumselBabel. 

Menanggapi gelaran  Final Four Proligq 2025, Vinanda Prameswati menyampaikan terima kasih dan apresiasi pada semua pihak yang telah memilih dan mempercayakan Kota Kediri sebagai tuan rumah. 

Baca Juga : Perbedaan Jatim Park 1, 2 dan 3, Wisata Edukasi di Kota Batu yang Kini Sedang Viral 

“Suatu kehormatan bagi Kota Kediri bisa menjadi bagian dari kompetisi bola voli profesional Indonesia kali ini. Harapannya kompetisi ini berjalan lancar dan sukses hingga akhir,” ucapnya. 

Mbak Wali menambahkan, diselenggarakannya Final Four Proliga 2025 ini pastinya menjadi daya tarik tersendiri. Tidak hanya bagi pecinta olahraga, tetapi juga bagi wisatawan dan pelaku ekonomi lokal. 

“Event berskala nasional ini mampu menghadirkan ribuan penonton dari berbagai daerah, yang tentu akan mendorong pertumbuhan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Kediri,” tambahnya. 

Selain itu, Vinanda Prameswati juga menekankan bahwa penyelenggaraan Proliga juga bisa menjadi momentum untuk promosi potensi daerah, mulai dari kuliner khas, destinasi wisata, hingga budaya lokal. Dengan demikian, kehadiran Proliga bukan sekadar ajang olahraga, tetapi juga menjadi peluang untuk meningkatkan 0endapatan asli daerah (PAD) dan memperkuat citra Kediri sebagai kota tujuan sport tourism. 

Baca Juga : Galau? Ini Rekomendasi Drakor Lucu yang Bisa Bikin Hati Gembira, Tayang di Netflix dan Viu

"Hal itu juga sesuai dengan program Pemerintah Kota Kediri yakni Kediri City Tourism atau D'Cito. Program ini tidak hanya mengembangkan pariwisata yang ada di Kota Kediri. Tetapi juga memberdayakan masyarakat lokal lewat pengembangan tersebut," tutupnya. 

Pertandingan antara Lavani melawan Bank SumselBabel berlangsung begitu seru. Saling kejar angka terjadi sepanjang pertandingan. Meski telah memberikan perlawanan sengit, namun Bank SumselBabel harus mengakui keunggulan Lavani dengan skor 25-20, 25-19, dan 25-23.