Menteri Meutya Hafid Minta Masyarakat Beralih ke eSIM, Apa itu? 

Reporter

Mutmainah J

Editor

A Yahya

12 - Apr - 2025, 02:06

Ilustrasi eSIM. (Foto: Freepik)


JATIMTIMES - Di era yang serba digital seperti saat ini, apapun bisa dilakukan secara praktis dan mudah hanya mengandalkan smartphone saja. Tak kecuali penggunaan sim card yang juga bisa dilakukan secara mudah.

Dengan teknologi embedded SIM atau eSIM, Anda bisa terkoneksi tanpa repot membuka slot kartu. Penggunaan eSIM ini juga didorong langsung oleh pemerintah lewat Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Menkomdigi Meutya Hafid secara resmi menerbitkan Peraturan Menteri Komdigi Nomor 7 Tahun 2025 tentang pemanfaatan teknologi embedded SIM atau eSIM.

Baca Juga : Gerakan Periferal di Surakarta: Dari Bagus Jedik hingga Kecu, Jejak Perlawanan Rakyat Pasca-Perang Jawa

Peraturan Penggunaan eSIM

Aturan ini menjadi payung hukum pertama yang mendorong masyarakat untuk beralih dari kartu SIM fisik ke eSIM, teknologi terbaru yang lebih praktis dan aman.

"Per hari ini sudah kita keluarkan Permen 7 tahun 2025, jadi sudah ada payung hukum untuk melakukan eSIM. Kita tahu bahwa belum semua ponsel di Indonesia bisa melakukan itu, tapi bagi yang sudah bisa HP-nya kita dorong untuk melakukan migrasi ke eSIM," ujar Meutya dalam acara Sosialisasi Peraturan Menteri tentang eSIM dan Pemutakhiran Data di Jakarta, dikutip Sabtu (12/4). 

Meski mengimbau masyarakat untuk migrasi ke eSIM, Meutya tidak menjadikannya sebagai kewajiban. Namun, insentif yang dirasakan masyarakat ketika beralih ke eSIM harusnya bisa menjadi dorongan.

"Ini adalah untuk pengamanan data yang lebih baik, security yang lebih baik untuk melawan scam, untuk melawan phishing, kemudian juga ketika registrasi dengan biometrik ini juga bisa menghindari NIK-NIK yang saat ini banyak digunakan atau banyak laporan bahwa digunakan oleh orang lain," jelasnya.

Terlepas dari semua itu, lantas apa sebenarnya eSIM itu? Dan bagaimana cara kerjanya? Berikut penjelasan lengkapnya yang telah dilansir dari berbagai sumber. 

Apa itu eSIM?

eSIM adalah singkatan dari "embedded SIM" atau "integrated SIM". Ini adalah teknologi terbaru dalam industri telekomunikasi yang menggantikan penggunaan kartu SIM fisik tradisional dengan modul SIM yang tertanam di perangkat elektronik, seperti smartphone atau tablet...

Baca Selengkapnya


Topik

Pemerintahan, esim, komdigi, meutya hafid, apa esim,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette