Tiga KA Jarak Jauh Favorit Masyarakat di Stasiun Malang Selama Masa Angkutan Lebaran 2025
Reporter
Tubagus Achmad
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
13 - Apr - 2025, 05:51
JATIMTIMES - PT. Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) 8 Surabaya mencatat terdapat tiga kereta api jarak jauh yang menjadi favorit masyarakat pada saat momentum masa angkutan lebaran 2025 yang berlangsung sejak tanggal 21 Maret sampai 11 April 2025.
Manajer Humas KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif menyampaikan, bahwa tiga kereta api jarak jauh yang menjadi favorit masyarakat selama 22 hari masa angkutan lebaran 2025 di antaranya, Kereta Api Jayabaya relasi Malang - Surabaya Gubeng - Surabaya Pasar Turi - Pasar Senen dengan total 15.357 orang.
Baca Juga : Sopir Daihatsu Terios Diduga Alami Microsleep, Tabrak Bengkel di Singosari Malang
Kemudian Kereta Api Tawangalun relasi Malang Kota Lama - Ketapang dengan total melayani 11.884 orang. Lalu, Kereta Api Matarmaja relasi Malang - Pasar Senen dengan total melayani 11.453 orang. Luqman menyebut, masyarakat yang menggunakan moda transportasi kereta api selama masa angkutan lebaran 2025 didominasi tujuan ke beberapa daerah favorit.
"Para pelanggan di Stasiun Malang selama masa angkutan lebaran didominasi dengan tujuan Jakarta 11.318 pelanggan, Bandung 3.037 pelanggan, Yogyakarta 6.758 pelanggan, serta Madiun 4.059 pelanggan," ungkap Luqman dalam keterangannya, Minggu (13/4/2025).
Pihaknya menjelaskan, pada masa angkutan lebaran 2025 yang berlangsung selama 22 hari, sebanyak 159.706 orang yang menggunakan layanan moda transportasi kereta api di Stasiun Malang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 78.132 orang berangkat dari Stasiun Malang dan 81.574 orang turun di Stasiun Malang.
Luqman menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah memilih moda transportasi kereta api selama masa angkutan lebaran 2025 untuk kembali ke kampung halaman.
Menurutnya, dengan banyaknya masyarakat yang memilih menggunakan kereta api selama masa angkutan lebaran 2025 merupakan wujud dan bukti kepercayaan dari masyarakat kepada KAI untuk memberikan pelayanan terbaik selama masa angkutan lebaran 2025.
Baca Juga : Baca Selengkapnya