SMAN 8 Pernah Jadi Percontohan Nasional, Alumni: Sayang kalau harus Direlokasi
Reporter
Riski Wijaya
Editor
Yunan Helmy
18 - Mar - 2025, 06:34
JATIMTIMES - Kabar akan direlokasinya Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 8 Kota Malang masih menyita perhatian publik. Perhatian juga ditunjukkan alumni sekolah yang berlokasi di Jalan Veteran tersebut.
Anugerah Olga Pradana, seorang alumni SMA Negeri 8 tahun 2003, mengaku prihatin jika kabar sekolahnya akan direlokasi itu benar dilakukan. Pasalnya, menurut dia, SMAN 8 menjadi salah satu ikon pendidikan di Kota Malang.
Baca Juga : Peringati Nuzulul Quran, Bupati Sanusi Berkomitmen Wujudkan Generasi Qurani di Kabupaten Malang
"Bukan karena dari sisi SMAN 8 yang sempat disebut sebagai sekolah favorit. Namun ada sisi historis yang membuat SMAN 8 menjadi ikon pendidikan di Kota Malang," ujar Anugerah, Selasa (18/3/2025).
Dari sisi letaknya yang berada di tengah perkotaan, lokasi SMAN 8 berada di kawasan yang berdiri banyak lembaga pendidikan. Mulai dari sekolah tingkat dasar hingga perguruan tinggi.
"Mulai dari tingkat dasar sampai perguruan tinggi. Sehingga ruas jalan tersebut sudah dikenal menjadi ikon kawasan pendidikan selain kawasan Tugu dan beberapa area lain," terangnya.
Dari sisi historis, SMAN 8 merupakan salah satu sekolah percontohan nasional. Pada tahun 1973, SMAN 8 sebelumnya merupakan program nasional bertajuk Proyek Perintis Sekolah Pembangunan (PPSP) Institut Keguruan Ilmu Pendidikan (IKIP) Malang.
"Dan saat itu, program tersebut hanya ada 8 sekolah di Indonesia. Salah satunya di Kota Malang. Sehingga, Jika sekolah itu direlokasi, Kota Malang bisa jadi kehilangan salah satu ikon pendidikannya. Itu jika dilihat secara historis saja akan kehilangan, tapi jika secara eksisting sekolahnya tentu masih ada, meskipun misalnya jika pindah di lokasi lain," bebernya.
Tak hanya sekadar menjadi percontohan. Seiring berjalannya waktu, SMAN 8 mampu menjadi salah satu sekolah favorit di Kota Malang. Ia mengatakan bahwa hal tersebut tentu karena banyak prestasi yang ditorehkan oleh SMAN 8.
"Jadi memang, dari segi sarpras pendidikan SMAN 8 Malang unggul. Hal itu juga diwujudkan dengan banyak prestasi. Bahkan hingga jadi favorit," kata pria yang sekarang berprofesi sebagai seorang konsultan lingkungan ini.
Baca Juga : Baca Selengkapnya