free web hit counter
Jatim Times Network
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Penghujung Tahun 2025, Mbak Wali Persembahkan Wajah Baru Jalan Stasiun Kota Kediri

Penulis : Eko Arif Setiono - Editor : Dede Nana

01 - Jan - 2026, 10:37

Loading Placeholder
Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati meresmikan wajah baru Stasiun Kota Kediri.

JATIMTINES - Sorot cahaya lampu kota dan semarak malam pergantian tahun menjadi saksi lahirnya wajah baru Jalan Stasiun. Setelah enam bulan proses revitalisasi, kawasan strategis ini resmi dibuka dan diresmikan langsung oleh Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati pada Rabu malam (31/12/2025). Peresmian ini menjadi kado akhir tahun bagi masyarakat Kota Kediri sekaligus menandai awal baru bagi denyut aktivitas kota.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati menyampaikan bahwa di penghujung tahun 2025 masyarakat dapat berkumpul dalam suasana hangat untuk meresmikan kawasan Jalan Stasiun yang kini telah ditata ulang menjadi semakin menarik. Ia berharap kawasan ini dapat menjadi ikon baru Kota Kediri, sekaligus menjadi wadah tumbuhnya ekonomi kreatif yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. 

Baca Juga : MAN 2 Kota Malang Awali 2026 dengan Dzikir dan Tasyakuran HAB ke-80 Kemenag RI

"Penataan Jalan Stasiun ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Kediri bersama seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat untuk menghadirkan ikon kota yang mendukung terwujudnya Kota Kediri sebagai kota pariwisata, sehingga semakin banyak wisatawan berkunjung ke Kota Kediri yang dikenal indah dan ngangeni," terang Mbak Wali.

Lebih lanjut, wali kota termuda ini menjelaskan bahwa kawasan Jalan Stasiun memiliki posisi yang sangat strategis sebagai salah satu gerbang utama yang menyambut siapa pun yang datang ke Kota Kediri. Oleh karena itu, penataannya tidak hanya diarahkan agar terlihat rapi dan indah, tetapi juga nyaman, aman, serta mampu memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar.

Penataan kawasan Jalan Stasiun ini, lanjut Mbak Wali, merupakan bagian dari arah besar pembangunan Kota Kediri melalui program D’CITO, yakni upaya menata kota secara terencana, terintegrasi, dan berkelanjutan. Melalui program tersebut, Pemerintah Kota Kediri berkomitmen menghadirkan ruang publik yang dapat menumbuhkan ekosistem bernilai ekonomi seiring berkembangnya wisata kota.

Ia pun berharap Jalan Stasiun dapat berkembang menjadi ikon baru dan pusat keramaian yang banyak dikunjungi, menjadi ruang interaksi masyarakat, sekaligus menghadirkan keramahan khas Kota Kediri bagi siapa pun yang datang.

Baca Juga : KONI Kota Kediri: Tahun 2025 Jadi Prestasi Terbaik Olahraga Kota Kediri dalam Satu Dekade Terakhir

Pada malam istimewa tersebut, rangkaian kegiatan juga diisi dengan doa bersama untuk menyambut Tahun Baru sebagai ikhtiar agar Kota Kediri ke depan semakin baik, maju, dan masyarakatnya makmur sejahtera. Selain itu, dilakukan pula penggalangan donasi sebagai wujud empati kepada saudara-saudara di Sumatra dan sejumlah daerah lain di Indonesia yang tengah dilanda bencana. 

Momentum pergantian tahun ini juga dimaknai sebagai waktu refleksi untuk mensyukuri berbagai capaian yang telah diraih, sekaligus ikhtiar bersama agar senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan, dan kesuksesan, sehingga Kota Kediri dapat tumbuh menjadi kota yang semakin makmur, sejahtera, dan lebih Mapan.


Topik

Pemerintahan wali kota kediri jalan stasiun kota kediri kota kediri



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Indonesia Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Eko Arif Setiono

Editor

Dede Nana

Pemerintahan

Artikel terkait di Pemerintahan

--- Iklan Sponsor ---