free web hit counter
Scroll untuk baca artikel
Pendidikan

Pondok Ramadan MIN 2 Kota Malang: Wujudkan Karakter Siswa Berakhlak Mulia

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Dede Nana

13
×

Rencana Rilis PlayStation 6 Berpotensi Terungkap, Berkat Microsoft

Share this article
Stik Playstation
Kepala MIN 2 Kota Malang, Nanang Sukmawan saat membuka kegiatan Pondok Ramadhan (ist)

JATIMTIMES - Setelah menikmati libur awal Ramadan, siswa MIN 2 Kota Malang (Mindatama) kembali ke sekolah pada Rabu, 6 Maret 2025, dengan semangat yang tinggi. Hari itu menjadi momen penting karena dimulainya Pondok Ramadhan, sebuah program yang bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai agama dan membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia.

Kepala MIN 2 Kota Malang, Nanang Sukmawan, S.Pd., M.Pd.I., mengungkapkan bahwa rangkaian kegiatan Ramadhan di sekolah ini mengusung tema Pelangi Ramadhan, Warna-warni Ramadhan para Armindatama.

Baca Juga : Hujan Lebat, Pasar Takjil TKBJ Tetap Diserbu Pengunjung

Kegiatan ini dimulai pada 26 Februari 2025 dengan acara Kirab dan Iftitahu Ramadhan, yang dilanjutkan dengan pembukaan Pondok Ramadhan pada 6 Maret 2025.

1

"Alhamdulillah, kita bisa kembali bertemu dengan bulan Ramadhan. Dalam beberapa hari ke depan, kita akan menjalani Pondok Ramadhan untuk memperkuat iman. Saya juga berharap anak-anak bisa lebih banyak melakukan ibadah sunnah," kata Nanang, Jumat, (7/3/2025) saat diwawancarai di MIN 2 Kota Malang. 

Menurutnya, Ramadhan adalah waktu yang tepat bagi anak-anak untuk memperdalam iman mereka. Selain menjalankan puasa dengan penuh, siswa juga diminta untuk semakin disiplin dalam salat lima waktu, menepati waktu, dan lebih sering melakukannya berjamaah.

"Bulan Ramadhan menjadi kawah candradimuka bagi anak-anak untuk meningkatkan lagi amal ibadah mereka, baik itu bersifat Sunnah dan wajib. Hal ini termasuk dalam menjalankan ibadah puasa agar dapat secara penuh," katanya.

1

Ketua Panitia Pelangi Ramadhan 1446 H, SM. Diana, S.Ag., M.Pd.I., menambahkan bahwa setelah Pondok Ramadhan berakhir pada 12 Maret 2025, serangkaian kegiatan lainnya akan berlangsung. 

Salah satunya adalah salat tarawih berjamaah pada 12 Maret 2025, serta pembagian takjil gratis untuk masyarakat sekitar yang akan diadakan pada 10-12 Maret 2025. Selain itu, madrasah juga akan menerima dan menyalurkan zakat, infak, serta sedekah hingga 21 Maret 2025.

Pada puncaknya, acara Halal Bihalal akan digelar pada 9 April 2025. Acara ini akan dihadiri oleh para sesepuh madrasah dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta staf sekolah. Diana menjelaskan bahwa tujuan utama program ini adalah untuk membentuk karakter siswa yang tidak hanya memiliki pemahaman agama yang baik, tetapi juga bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga : Dapat Bantuan Pemprov Jatim, Mudik Gratis di Kota Malang Jadi Digelar

"Kami berharap anak-anak tidak hanya mengetahui teori tentang Ramadhan dan Idul Fitri, tetapi juga bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan mereka. Tujuannya agar mereka menjadi pribadi yang saleh, ustaz-ustazah yang mutaqin, dan manusia yang berakhlak mulia," kata Diana.

Ia juga menegaskan bahwa ilmu yang tinggi tidak akan berarti apa-apa jika tanpa akhlak yang baik. Oleh karena itu, pembentukan karakter berbasis nilai-nilai Islam menjadi fokus utama dalam setiap aktivitas yang digelar di MIN 2 Kota Malang.

Dengan semangat Pelangi Ramadhan, diharapkan para siswa dapat menjalani bulan suci ini dengan penuh makna, dan membawa dampak positif dalam kehidupan mereka sehari-hari.