Lampaui Pertumbuhan Nasional, Ekonomi Jatim Triwulan I-2025 Tumbuh 5 Persen
Reporter
Muhammad Choirul Anwar
Editor
A Yahya
05 - May - 2025, 06:41
JATIMTIMES - Ekonomi Jawa Timur (Jatim) triwulan I-2025 terhadap triwulan I-2024 (y-on-y) mengalami pertumbuhan sebesar 5,00 persen. Pertumbuhan ekonomi Jatim terbilang melesat, dari capaian pada triwulan I-2024 terhadap triwulan I-2023 (y-on-y) yang sebesar 4,81 persen.
Angka pertumbuhan ekonomi Jatim juga lebih baik dari capaian nasional. Mengingat laju ekonomi Indonesia yang tengah mengalami perlambatan. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia triwulan I-2025 (y-on-y) hanya sebesar sebesar 4,87 persen.
Baca Juga : SPMB SMP Negeri Kota Malang 2025 Segera Dibuka: Ini 4 Jalur Masuk dan Jadwal Lengkapnya
Padahal, ekonomi Indonesia triwulan I-2024 (y-on-y) tumbuh 5,11 persen. Dengan kata lain, capaian Jatim melampaui angka pertumbuhan ekonomi Indonesia pada periode yang sama.
Secara triwulanan (q-to-q) ekonomi Jatim bahkan masih mampu tumbuh ketika di saat bersamaan pertumbuhan ekonomi Indonesia (q-to-q) justru terkontraksi 0,98 persen. "Dibanding Q4-2024, ekonomi Jawa Timur pada Q1-2025 tumbuh 1,14 persen karena pola musiman," jelas Kepala BPS Jatim Zulkipli, Senin (5/5/2025).
BPS Jatim mencatat, perekonomian Jatim Triwulan I-2025 yang diukur berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp819,30 triliun. Sedangkan PDRB atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp494,19 triliun.
Lebih lanjut, BPS Jatim juga mengungkap Jatim memiliki peran signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Tercatat, Jatim menyumbangkan 14,42 persen terhadap total perekonomian di 38 provinsi di Indonesia.
Tak hanya itu, Jatim juga memiliki peran vital terhadap ekonomi Pulau Jawa. "Jawa Timur adalah penyumbang perekonomian terbesar kedua di Pulau Jawa dengan kontribusi sebesar 25,11 persen," papar Zulkipli.
Baca Juga : Baca Selengkapnya