Tim Persewangi Banyuwangi Taklukkan Manokwari United FC di Laga Perdana Grup N Liga 4 Nasional
Reporter
Nurhadi Joyo
Editor
A Yahya
22 - Apr - 2025, 07:12
JATIMTIMES - Tim Persewangi Banyuwangi menang 4 – 1 atas Manokwari United FC dalam laga perdana Grup N Liga 4 Nasional yang digelar di Stadion Diponegoro Banyuwangi pada Selasa (22/4/2025).
Anak asuh Coach Purwanto Suwondo mampu menguasai permainan di lapangan dan sampai akhir babak pertama unggul 2 – 0 berkat gol yang dicetak oleh sang kapten Yusuf Efendi (9) pada menit ke-5 dan 40.
Baca Juga : Dukung Program Pemerintah, BPJS Ketenagakerjaan dan BGN Sepakat Lindungi Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG
Pada babak kedua Yusuf yang dalam putaran sebelumnya sempat absen karena cedera lutut mampu menunjukan kualitasnya dengan mencetak ketiga pada menit 58 sehingga mengubah skore menjadi 3 – 0.
Pemain Manokwari United terus berupaya melakukan serangan dan sempat mencetak gol lewat pemain nomor 12 Yotam Jekson Malakabu pada menit 80 dan mengubah skore menjadi 3 – 1.
Namun lagi-lagi Yusuf mampu mencetak gol dua menit kemudian sehingga menjadikan Laskar Blambangan unggul 4 – 1 yang bertahan sampai wasit meniup peluit tanda pertandingan selesai.
Menurut Coach Purwanto, pihaknya bersyukur mampu menang dalam laga perdana namun tetap ada evaluasi karena targetnya lolos ke Liga 3 Nasional.”Semoga dalam pertandingan setelah ini nanti mentality mereka sudah tertata. Touchnya aura pertandingan bisa lebih maksimal lagi daripada hari ini,” ujarnya kepada sejumlah wartawan.
Lebih lanjut dia mengungkapkan pada prinsipnya dalam permainan butuh semua pemain yang jumlahnya 28, sehingga dalam taktikal tidak menutup kemungkinan akan melakukan rotasi karena kualitas pemain yang ada tidak berbeda jauh.”Taktikal permainan akan diteruskan tetapi untuk rotasi pemain akan dilakukan melihat kondisi mereka yang siap diturunkan,” pungkas Purwanto.
Sementara Coach Manokwari United FC, Eduard Ivakdalam mengungkapkan setelah tim lolos ke putaran nasional ada beberapa pergantian pemain sehingga butuh waktu untuk membangun chemistry.
Selain itu, rata-rata pemain yang turun lawan Persewangi Banyuwangi adalah pemain muda yang baru pertama kali main dan mental mereka belum siap bermain dibawah tekanan suporter tuan rumah...