Intip 5 Perbedaan iPhone 16 Plus dan iPhone 15 Plus, Layak Upgrade?
28 - Apr - 2025, 09:52
JATIMTIMES - Apple kembali merilis lini terbarunya lewat iPhone 16 Series pada September 2024. Sama seperti sebelum-sebelumnya, Apple juga merilis varian iPhone yang lebih besar, yaitu iPhone 16 Plus. Seri Plus cocok untuk Anda yang butuh iPhone dengan daya baterai lebih besar, dan juga ukuran layar yang lebih luas.
Dibanding pendahulunya, iPhone 15 Plus, model iPhone 16 membawa sejumlah peningkatan yang mungkin tidak terlihat mencolok di luar, tapi cukup terasa dalam pengalaman pemakaian sehari-hari. Buat yang sedang mempertimbangkan upgrade, perbandingan ini bisa jadi bahan pertimbangan yang lebih jernih.
Baca Juga : Banyuwangi Gagal Menjadi Tuan Rumah Babak 32 Besar Grup X Liga Nasional, Ini Alasannya
5 Perbedaan iPhone 16 Plus dan iPhone 15 Plus
1. Desain yang Familiar, Tapi Lebih Fungsional
Sekilas, desain iPhone 16 Plus terlihat mirip dengan 15 Plus. Layarnya masih berukuran 6,7 inci dan tampilan depan yang nyaris identik. Satu satunya perbedaan adalah letak kamera belakang yang kini berdiri secara vertikal
Desain ini bukan sekadar estetika, tapi juga punya manfaat fungsional. Penempatan kamera secara vertikal dirancang agar lebih optimal saat ponsel digunakan dalam posisi horizontal, terutama untuk merekam video. Selain itu, iPhone 16 Plus kini dilengkapi Camera Button fisik di sisi perangkat, yang membuat akses kamera jadi lebih cepat dan lebih natural digunakan, layaknya tombol shutter pada kamera digital.
2. Lompatan Chipset yang Lebih Efisien
Di bagian dapur pacu, iPhone 16 Plus ditenagai oleh chip A18 Bionic, menggantikan A16 Bionic di iPhone 15 Plus. Di atas kertas, A18 menawarkan efisiensi daya yang lebih baik dan peningkatan kinerja dalam pemrosesan data serta grafis.
Dalam pemakaian harian, perbedaan performa mungkin tidak terasa ekstrem, tapi saat menjalankan aplikasi berat, multitasking, atau pengolahan foto dan video beresolusi tinggi, iPhone 16 Plus akan terasa lebih stabil dan cepat. Ditambah lagi, prosesor ini dirancang untuk mendukung fitur-fitur baru berbasis kecerdasan buatan yang mungkin belum optimal di generasi sebelumnya.
3. Kamera Lebih Baik dan Video Lebih Luas
Kamera utama di iPhone 16 Plus tetap membawa sensor 48 MP, sama seperti 15 Plus. Tapi Apple melakukan beberapa penyempurnaan pada pemrosesan gambar...