Mengungkap Alasan Mengapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci, Ini Ternyata Sejarahnya

17 - Apr - 2025, 08:40

Ilustrasi Paskah. (Foto: Freepik)


JATIMTIMES - Setiap kali Paskah tiba, berbagai simbol khas seperti telur berwarna-warni dan kelinci lucu kerap mendominasi dekorasi dan tradisi di berbagai negara.

Diketahui, umat Kristiani akan merayakan Hari Raya Paskah pada Minggu (20/4/2025). Dalam perayaan tersebut, terdapat dua hal yang selalu hadir dalam Paskah yaitu telur Paskah dan kelinci Paskah. 

Baca Juga : Rahasia Kunyit dan Madu untuk Kesehatan Lambung yang Terbukti Ilmiah

Kedua hal tersebut dijadikan sebagai simbol oleh umat Kristiani karena memiliki makna filosofis yang mendalam. 

Namun, pernahkah sobat JatimTimes bertanya-tanya mengapa dua hal ini begitu lekat dengan perayaan Paskah? Berikut sejarah dan maknanya:

Asal-Usul Telur Paskah

Sejarah Telur Paskah

Dikutip dari laman kk.sttbandung.ac.id, Telur Paskah berasal dari tradisi kaum Indo-Eropa dimana telur melambangkan musim semi. Pada masa lalu di Persia, orang-orang biasa menghadiahkan telur pada masa perayaan musim semi, yang untuk mereka juga menandakan dimulainya tahun yang baru.

Pada abad pertengahan, telur-telur dibagikan pada Hari Raya Paskah untuk semua abdi kerajaan. Terdapat catatan bahwa Raja Edward I dari Inggris (1307) memerintahkan untuk merebus 450 butir telur menjelang Paskah, kemudian diberi warna atau dibungkus dengan daun keemasan dan dibagikan untuk seluruh anggota keluarga kerajaan pada Hari Raya Paskah.

Makna Telur Paskah

Membagikan telur pada Hari Paskah diadakan untuk merayakan datangnya musim semi, juga karena telur memberikan gambaran/simbol akan hadirnya kehidupan. Dalam Kristen, telur bermakna religius sebagai lambang makam batu di mana Yesus keluar menyongsong hidup baru melalui kebangkitan-Nya.

Selain itu, terdapat pendapat yang mengatakan bahwa telur merupakan tanda istimewa Paskah karena pada zaman dulu telur adalah salah satu makanan pantang selama masa Prapaskah. Umat Kristen sejak awal telah mewarnai telur Paskah dengan warna cerah, berkeinginan berkat atasnya, menyantapnya, serta memberikannya untuk teman dan kenalan sebagai hadiah Paskah.

Asal-Usul Kelinci Paskah

Sejarah Kelinci Paskah

Dikutip dari laman history.com, sejarah pasti dari kelinci Paskah belum diketahui secara pasti. Namun, diketahui bahwa kelinci sudah dijadikan sebagai simbol kuno dari kesuburan dan kehidupan baru...

Baca Selengkapnya


Topik

Peristiwa, Paskah, kelinci, telur, perayaan paskah,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette