Tidak Banyak Digemari, Instagram Hapus Fitur Notes di Reels dan Feeds
Reporter
Mutmainah J
Editor
A Yahya
10 - Apr - 2025, 03:50
JATIMTIMES - Instagram resmi menghapus fitur Content Notes yang sebelumnya dapat ditambahkan ke Feed dan Reels. Fitur ini diluncurkan beberapa bulan lalu dengan tujuan membuat Instagram terasa lebih sosial dan menyenangkan. Namun, karena kurangnya minat pengguna, perusahaan memutuskan untuk menghapusnya.
Content Notes sendiri merupakan fitur yang memungkinkan pengguna menambahkan tulisan singkat pada unggahan seperti Reels, foto, atau feed carousel. Catatan ini hanya bisa dilihat oleh teman dekat atau pengikut (followers) tertentu.
Baca Juga : Mudah Banget! Begini Cara Cek Tagihan Listrik Pascbayar via PLN Mobile
Mulanya, fitur Notes dirancang untuk menambahkan sentuhan pribadi dalam interaksi di Instagram. Melalui fitur ini, pengguna dapat menulis catatan singkat pada unggahan seperti Reels, foto, atau carousel.
"Kami meluncurkannya beberapa bulan lalu dalam upaya membuat Instagram lebih sosial dan lebih menyenangkan. Namun dalam praktiknya, tidak banyak orang yang menggunakannya,” kata kepala Instagram Adam Mosseri dalam sebuah unggahan video di Instagram @mosseri, seperti dilansir laman Mashable , Kamis (10/4/2025).
Biasanya, saat sebuah fitur dihapus, ada reaksi kecewa dari pengguna setianya. Namun kali ini, karena Content Notes memang tidak begitu populer, tanggapan pengguna pun cenderung mendukung.
Mosseri juga menyebut bahwa keputusan ini sejalan dengan upaya Instagram untuk menghubungi aplikasinya. Namun demikian, ia memastikan Instagram akan terus melakukan eksperimen dengan fitur-fitur baru, namun juga tidak ragu untuk menarik kembali fitur yang tidak berjalan sesuai harapan.
"Kami tahu Instagram telah menjadi terlalu rumit dalam beberapa tahun terakhir. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan menonaktifkan fitur yang tidak cukup banyak digunakan pengguna, dan Content Notes adalah salah satu fitur tersebut," kata Mosseri.
Instagram juga telah menginformasikan penghentian fitur Content Notes kepada pengguna melalui notifikasi di aplikasi. Dalam pemberitahuan tersebut, pengguna diberi tahu bahwa fitur akan segera dihapus dan tidak lagi tersedia setelah batas waktu tertentu.
Baca Juga : Baca Selengkapnya