Gunung Bokong, Primadona Baru Bagi Pendaki yang Ingin Nikmati Panorama Kota Batu
Reporter
Riski Wijaya
Editor
Nurlayla Ratri
05 - Apr - 2025, 07:47
JATIMTIMES - Satu lagi destinasi yang bisa memanjakan pendaki yang ingin menikmati panorama Kota Batu, yakni Gunung Bokong. Secara administratif, gunung ini berada di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Batu, Kota Batu.
Berada di ketinggian 1.746 meter di atas permukaan laut (mdpl), beberapa orang menyebut bahwa gunung ini merupakan anak Gunung Panderman. Memiliki jalur pendakian yang landai, sehingga cocok bagi pendaki pemula.
Baca Juga : Pernah Rugi Hingga Ratusan Juta Utomo Konsisten Kembangkan Apel
Meskipun hanya memiliki ketinggian 1.746 mdpl, Gunung Bokong menyajikan keindahan pemandangan menawan. Terutama di malam hari dengan city light Kota Batu yang menawan, serta panorama matahari terbit dan terbenam yang memukau.
Jaraknya sekitar 5,4 kilometer dari Alun-Alun Kota Batu. Lokasi ini dapat ditempuh dengan waktu sekitar 13 menit berkendara. Untuk pengunjung, disarankan menggunakan motor manual atau mobil dengan performa prima karena jalur yang cukup menanjak.
Untuk waktu tempuhnya menuju puncak gunung, kurang lebih selama satu jam dengan jarak basecamp menuju puncak kurang lebih dua kilometer.
Di sepanjang perjalanan menuju puncak Gunung Bokong, para pendaki akan disuguhkan pemandangan yang eksotis. Dengan suasana hutan yang terdapat banyak pepohonan yang menjulang tinggi.
Bagi para pendaki pemula, Gunung Bokong wajib dicoba. Sebab, gunung ini memiliki alur pendakian yang tergolong landai, sehingga nyaman. Bahkan, gunung ini juga cocok untuk family hiking.
Terdapat papan penanda di sepanjang jalur untuk memudahkan pendaki agar tidak tersesat. Dari pos perizinan, pendaki bisa menuju Latar Ombo dengan estimasi waktu 30 menit.
Baca Juga : Rasanya Autentik dan Pedas, Nasi Empok Wakini Wajib Dicoba
Setelah itu, dilanjutkan ke pos 2 dengan durasi waktu 15 menit, kemudian ke pos 3 dengan durasi waktu 20 menit, terakhir ke puncak dengan waktu 10 menit saja.
Jadi, total estimasi mendaki Gunung Bokong hanya 1 jam 15 menit...