Libur Lebaran di Kota Malang, Yuk Mampir ke 6 Kampung Tematik Ini
Reporter
Riski Wijaya
Editor
Nurlayla Ratri
03 - Apr - 2025, 08:43
JATIMTIMES - Kota Malang menjadi salah satu daerah di Jawa Timur yang kerap didatangi wisatawan saat musim lebaran. Termasuk pada moment libur lebaran tahun 2025 ini, wisatawan di Kota Malang diprediksi juga bakal turut melonjak.
Di Kota Malang sendiri, daya tarik wisatawan bukan dari potensi alam. Namun cenderung pada wisata buatan yang banyak dikembangkan di pemukiman menjadi sebuah kampung tematik. Skema pengembangan wisata tersebut ternyata membuat kampung tematik terus berkembang.
Baca Juga : Pernah Rugi Hingga Ratusan Juta Utomo Konsisten Kembangkan Apel
Data dihimpun JatimTIMES, tercatat ada sebanyak 23 kampung tematik di Kota Malang. Namun saat ini, tak semuanya aktif dikunjungi wisatawan. Namun, bagi yang berencana liburan ke Kota Malang, tak ada salahnya mencoba mampir ke kampung tematik yang masih terus aktif jadi jujugan wisatawan.
Berikut sejumlah kampung tematik tersebut:
1. Kampung Warna-Warni Jodipan.

Kampung Warna-Warni Jodipan (KWJ) pertama kali diresmikan pada September 2016 lalu. Kampung yang terbentuk atas inisiasi sekelompok mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dan berkat CSR dari PT Indana Paint kini berhasil menjadi magnet tersendiri bagi wisatawan. Wajahnya yang mirip dengan Rio de Janeiro Brazil perlahan membawa nama KWJ mudah tersohor. Salah satu unggulan di kampung tematik ini adalah banyaknya spot-spot menarik yang instagramable.
2. Kampung 3D (Tridi) Kesatrian.

Kampung ini berada tak jauh dari KWJ, dan lokasinya terpisah oleh aliran Sungai Brantas. Konsep pengembangan Kampung Tridi pun juga tak berbeda jauh dengan KWJ. Kampung Tridi menaruh gambar 3D pada beberapa titik, sehingga menjadi instagramable. Kampung ini pun semakin tersohor saat dibangun jembatan kaca yang menghubungkan antara KWJ dan Kampung Tridi. Alhasil, jembatan itu pun sukses menjadi magnet bagi wisatawan di Kota Malang. Warga setempat pun memanfaatkannya dengan membuka kafe atau kedai bagi wisatawan yang ingin nongkrong. Tentunya asik dengan panorama perkotaan.
3. Kampung Biru Arema.