Jadi Tuan Rumah Hadapi Putaran Nasional, Persikoba Luncurkan Jersey Liga 4
Reporter
Prasetyo Lanang
Editor
Nurlayla Ratri
21 - Apr - 2025, 12:39
JATIMTIMES - Persatuan Sepak Bola Indonesia Kota Batu (Persikoba) meluncurkan jersey jelang menghadapi Liga 4 Putaran Nasional, Minggu (20/4/2025) di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Batu. Kota Batu juga menjadi tuan rumah putaran nasional tersebut yang akan mulai dipertandingkan hari ini, Senin (21/4/2025).
Total ada tiga jersey yang diluncurkan untuk Liga 4 Persikoba. Pertama, yakni Jersey Home dengan kombinasi biru muda dan putih. Kedua, dominasi warna merah dan kerah putih. Ketiga, didominasi kombinasi biru lebih gelap dan corak biru tua.
Baca Juga : Long Weekend Tiap Dua Pekan Sekali Sampai Juni 2025, Catat Tanggalnya!
Manager Persikoba Heli Suyanto mengatakan Persikoba menjadi salah satu tim yang bakal berlaga di putaran nasional. Di Liga 4 putaran nasional mempertandingkan babak 64 besar, 32 besar, 8 besar, semifinal, dan final.
Dikatakannya, ada penambahan kuota untuk wakil Jawa Timur oleh Asprov Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Jawa Timur.
"Karena itu kami mengajukan diri sebagai tuan rumah dan sudah disetujui," ungkap Heli.
Heli menyebut kesempatan menjadi tuan rumah merupakan tantangan untuk mengulangi kesuksesan sebelumnya. Dirinya berharap Persikoba bisa meraih hasil maksimal di setiap pertandingan. Sehingga target lolos ke fase berikutnya yakni Liga 4 Jatim bisa terealisasi.
Pria yang juga Wakil Wali Kota Batu itu menuturkan, Liga 4 putaran nasional pada babak 64 besar resmi dilangsungkan di Stadion Gelora Brantas. Ia beranggapan, status tuan rumah bisa jadi kepercayaan diri bagi tim Persikoba.
Baca Juga : Pemkab Malang Libatkan Peran Camat, Upaya Percepatan Pembentukan Kopdes Merah Putih
Penggawa kesebelasan berjuluk laskar elang putih itu sudah akrab dengan venue stadion dalam menghadapi pertandingan nanti.
"Kami harap itu menjadi semangat tersendiri," ujarnya...