Viral Lagi! Keluhan Bensin Oplosan Air di SPBU Malang

Reporter

Binti Nikmatur

14 - Apr - 2025, 09:38

Potret penampakan Pertamax diduga dicampur air di salah satu SPBU Malang. (Foto: @exploremalang)


JATIMTIMES - Keluhan soal dugaan bensin oplosan kembali mencuat di media sosial. Kali ini datang dari seorang pengguna motor di Malang yang mengaku mengalami kerusakan usai mengisi bahan bakar di salah satu SPBU. Dalam unggahan videonya, ia menunjukkan bensin yang diduga bercampur air hingga hampir setengah botol. 

Kisah ini dibagikan oleh seorang pria melalui media sosial @exploremalang. Pria tersebut curhat soal kejadian tak mengenakkan yang dialaminya usai mengisi Pertamax di SPBU. Dalam narasinya, ia mengaku motornya mendadak mogok, padahal sebelumnya tak pernah mengalami masalah. 

"Parah, parah, teman-teman aku mau cerita ini pengalaman yang bikin kesel banget hari ini. Jadi kemarin pagi aku ngisi Pertamax di salah satu pom bensin. Habis itu motorku hari ini mogok, sebelumnya nggak pernah ada masalah sama sekali. Tak pikir motornya yang error, eh ternyata setelah dicek bensinnya dicampur air, hampir 50%," ungkap seorang pria dalam video yang diunggah akun tersebut. 

Yang membuat publik makin geram, bensin yang dibeli bukan dari penjual eceran, melainkan langsung dari SPBU resmi. "Beli Pertamax loh ini, bukan eceran di SPBU. Bensinnya kok bisa dicampur air? Ada yang punya pengalaman yang sama?" lanjutnya.

Pria tersebut juga menunjukkan nota dari bengkel usai motornya alami kerusakan diduga akibat bensin oplosan, dengan nilai kerugian Rp124.000. 

Nota dari bengkel akibat bensin oplosan. (Foto: Instagram)


Nota dari bengkel akibat bensin oplosan. (Foto: Instagram)

Dalam video yang kini viral itu, terlihat bahan bakar yang dikeluarkan dari tangki motor dimasukkan ke dalam botol bening. Terlihat ada dua lapisan cairan yang berbeda, bagian atas berwarna biru khas Pertamax, sementara bagian bawah tampak kecokelatan dan kekuningan yang diduga adalah air. 

Unggahan ini langsung ramai diserbu komentar dari netizen. Beberapa komentar menyebut dugaan bahwa lokasi SPBU yang dimaksud berada di kawasan Ciliwung, Kota Malang. 

"Wingi pom Patal saiki pom Ciliwung," @iki_se****. 

"Pom ciliwung iki," @manu_jal****. 

"Iki temenan opo saingan usahatok. Soale dikunu mesti rame dan misal emang kecampur air. Wes podo komplain kabeh," @r.ra****. 

Namun hingga kini belum ada konfirmasi resmi terkait kebenaran dugaan tersebut. Pihak SPBU yang disebut-sebut maupun PT Pertamina (Persero) belum memberikan keterangan resmi terkait video yang beredar. 

Media ini masih berupaya menghubungi pihak Pertamina untuk meminta klarifikasi atas dugaan kasus pencampuran air dalam bahan bakar yang dijual di SPBU tersebut...

Baca Selengkapnya


Topik

Peristiwa, Malang, SPBU, pertamax campur air,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette