Wakili Kecamatan Lowokwaru, Kelurahan Tasikmadu Siapkan Beragam Unggulan di Lomdeskel 2025
Reporter
Irsya Richa
Editor
Dede Nana
15 - Mar - 2025, 08:48
JATIMTIMES - Lomba Desa dan Kelurahan (Lomdeskel) 2025 Kota Malang disambut antusias Kelurahan Tasikmadu yang mewakili Kecamatan Lowokwaru. Beragam program terbaiknya yang sudah berjalan bakal dipaparkan pada 18 Maret 2025 mendatang.
Sebagai kelurahan yang terletak di bagian utara Kota Malang ini mulai melakukan persiapan untuk memberikan yang terbaik dalam Lomdeskel 2025. Setelah mendapati informasi harus melaju di tingkatan kota, Lurah Tasikmadu, Adhi Kristanto bergegas mengumpulkan staf hingga stakeholder yang ada di Kelurahan Tasikmadu.
Baca Juga : Sejumlah Kawasan di Kota Malang Tergenang Air saat Hujan Lebat, DPUPRPKP: Kami Perbaiki Saluran Drainase
“Kami menjelaskan kepada masyarakat, stakeholder apa tujuan dari lomdeskel. Karena sinergitas sangat dibutuhkan untuk memberikan yang terbaik pada paparan nanti,” ujar Adhi, Sabtu (15/3/2025).
Sejumlah unggulan terbaiknya mulai disusun dalam pemberkasan yang akan dipaparkan nantinya. Adhi pun merinci sejumlah unggulan yang ada di Kelurahan Tasikmadu. “Ada beberapa hal yang jadi unggulan kami, yaitu program podcast untuk membicarakan terkait yang ada di Kelurahan Tasikmadu,” ujar Adhi.
Podcast yang sudah dihadirkan dalam beberapa tahun terakhir terus aktif untuk menginformasikan kepada warganet tentang seluk beluk Kelurahan Tasikmadu. Ruangannya pun ada di kantor kelurahan dengan peralatan yang memadai.
Bahkan Wali Kota Malang yang menjabat pada periode 2018-2023, Sutiaji juga pernah menjadi bintang tamu dalam podcast tersebut. Kemudian ada juga Ruang Rindu (Ruang Inspirasi Untuk Tasikmadu) yang jadi tempat ngobrol santai bersama masyarakat di kantor Kelurahan Tasikmadu.
Pada ruangan yang sederhana menyatu dengan dapur ini menambah keakraban dan keguyuban kelurahan bersama warganya. Dari obrolan santai di sana, bisa menciptakan perencanaan pembangunan demi kemajuan Kelurahan Tasikmadu. “Dari obrolan ringan itu kami catat nanti sebagai bahan untuk melakukan perencanaan pembangunan. Sambil ngopi dan bisa karaoke santai,” ucap Adhi.
Lalu ada progran yang diberi nama Dagadu Anting (Dapur Warga Tasikmadu Atasi Stunting). Dalam Dagadu Anting Kelurahan Tasikmadu ini, ibu atau orang tua sang balita akan mendampingi agar anak bisa mendapatkan pemeriksaan gizi, kesehatannya, hingga nantinya bisa mendapatkan paket makanan bergizi hasil olahan Tim Pendamping Keluarga Kelurahan Tasikmadu...