Korban Ungkap Ada 7 Mantan Pasien Lainnya Alami Dugaan Tindakan Asusila Oknum Dokter Persada Hospital
Reporter
Irsya Richa
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
24 - Apr - 2025, 09:08
JATIMTIMES - Sudah dua korban mantan pasien yakni QAR (31) dan A (30) dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter berinisial AY di Persada Hospital, Kota Malang yang melapor ke Polresta Malang Kota.
Meski baru dua yang melapor, menurut pengakuan QAR sudah ada tujuh korban yang mendapati kasus yang sama.
Baca Juga : Kejari Blitar Tetapkan Tiga Tersangka Baru Kasus Dam Kali Bentak: Jejak Korupsi Mengalir ke Sepeda Motor
Hal tersebut diungkapkannya lewat media sosial Instagramnya. Dalam keterangan unggahannya itu Qorry mengatakan bahwa sudah ada tujuh korban diduga mengalami pelecehan seksual oknum dokter AY.
Tujuh korban ini menghubungi QAR secara langsung melalui Direct Message (DM) atau Pesan Langsung Instagramnya. Ini didapati setelah WAR membagikan kisah kelamnya melalui @qorryauliarachmah.
Karena itu ia meminta kepada seluruh warganet untuk tetap mengawal kasusnya dengan korban agar mendapatkan keadilan.
"Teman-teman bantu tetep kawal kasusku dan koban lainnya ini, karena ini baru awal. Update sampai hari ini sudah 7 orang korban yang DM saya mengaku menjadi korban dokter tersebut, dan baru 2 orang melapor,” tulis QAR.
Hanya saja memang sebagian dari korban tersebut belum berani untuk melapor, lantaran merasa takut dan trauma pasca dugaan pelecehan seksual yang dialami korban. “Mohon support untuk korban-korban yang tidak ingin disebut identitasnya ini,” imbuh Qorry dikutip JatimTIMES, Kamis (24/4/2025).
Demi kelancaran kasusnya yang kini ditangani Polresta Malang Kota, QAR meminta doa kepada warganet. Sebab keberaniannya menceritkan kisah kelamnya dan melapor adalah agar tidak ada korban lagi yang mengalami hal serupa.
“Dan mohon doa untuk kelancaran yang sedang ditangani proses kepolisian. Sampai hari ini belum ada permintaan maaf dari pihak rumah sakit maupun pelaku,” imbuh QAR.
Baca Juga : Sidang Isa Zega: Jaksa Bantah Kesaksian Roy Suryo
Terpisah, Kepala Seksi Humas Polresta, Malang Kota Ipda Yudi Risdiyanto membenarkan sudah ada dua korban yang melapor terkait kasus serupa...