Remaja SMP Tewas Kecelakaan di Pakisaji, Hantam Pohon saat Kendarai Motor
Reporter
Ashaq Lupito
Editor
Yunan Helmy
08 - Mar - 2025, 09:07
JATIMTIMES - Seorang siswa pelajar kelas VII SMP tewas pada kecelakaan di Jalan Raya Karangduren, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Jumat (7/3/2025).
Korban tewas usai menabrak pohon ketika melintas dengan mengendarai sepeda motor matik di jalur penghubung Pakisaji-Kendalpayak. Kecelakaan tersebut kemudian viral dan beredar di sejumlah WhatsApp group.
Baca Juga : Warga Tarawih, Maling Beraksi Gondol Sepeda Motor
Hingga kini, Sabtu (8/3/2025), kasusnya masih dalam penanganan pihak kepolisian. "Korban mengalami luka di bagian kepala dan meninggal sewaktu dirawat di Rumah Sakit Wava Husada, Kepanjen," ungkap Kanit Gakkum Satlantas Polres Malang Ipda Samsul Khoiruddin dalam konfirmasinya yang diterima JatimTIMES, Sabtu (8/3/2025).
Data kepolisian mengungkapkan, identitas korban berinisial AP (13) asal Desa Pakisaji, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang. Pada saat kejadian, korban sedang mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan tidak membawa STNK dan tidak memiliki SIM C.
Kronologi bermula saat Honda Beat yang dikendarai korban melaju dari arah timur. Setibanya di lokasi kejadian, saat melintasi jalan menikung ke kanan, korban tidak dapat menguasai laju kendaraannya.
Baca Juga : BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Jawa Timur hingga 16 Maret
Kendaraan korban justru melaju lurus keluar dari jalan dan lepas kendali. "Kemudian menabrak pohon di bahu jalan sebelah kiri sehingga berakibat pengendara sepeda motor meninggal dan sepeda motornya mengalami kerusakan," pungkas Samsul...