Didik Gatot Subroto Ucapkan Salam Perpisahan untuk Seluruh Elemen di Pemkab Malang
Reporter
Tubagus Achmad
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
04 - Mar - 2025, 09:19
JATIMTIMES - Mantan Wakil Bupati Malang periode 2021-2025 Didik Gatot Subroto beserta istri yakni Hanik Dwi Martya mengucapkan salam perpisahan kepada seluruh elemen yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang.
Ucapan salam perpisahan itu disampaikan Didik dalam acara pisah sambut Wakil Bupati Malang yang bertempat di Pendapa Agung Kabupaten Malang. Dalam kegiatan tersebut hadir secara langsung Bupati Malang HM. Sanusi, Wakil Bupati Malang Lathifah Shohib, Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi, Wali Kota Malang sekaligus mantan Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Wahyu Hidayat, dan Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Nurman Ramdansyah.
Baca Juga : Pendaftaran Mudik Gratis Dibuka, Pemkab Sidoarjo Siapkan Lima Tujuan Jatim
Selain itu, tampak hadir mantan pasangan calon kepala daerah Kabupaten Malang yakni Gunawan HS Wibisono dan Umar Usman serta jajaran Forkopimda Kabupaten Malang dan kepala organisasi perangkat daerah Kabupaten Malang.
Didik bersama istri menyampaikan ucapan permohonan maaf kepada seluruh elen di lingkungan Pemkab Malang jika selama dirinya menjabat sebagai Wakil Bupati Malang periode 2021-2025 memiliki kesalahan, baik yang disengaja ataupun yang tidak sengaja.
"Saya memohon maaf yang sedalam-dalamnya jika selama menjabata sebagai Wakil Bupati Malang terdapat kesalahan yang disengaja atau yang tidak disengaja. Yang disengaja seperti saat saya bertemu dengan kepala desa, camat maupun kepala dinas," ucap Didik saat memberikan sambutan, Selasa (4/3/2025).
Pihaknya mengatakan, segala macam tindakan yang dirinya lakukan semata-mata untuk kebaikan dan kemajuan Kabupaten Malang. Di mana dengan dirinya yang disiplin saat menjabat dapat menjadi pelajaran bagi seluruh elemen di Pemkab Malang untuk bekerja lebih baik lagi.
"Semoga persahabatan kita, persaudaraan kita, selama empat tahun saya membersamai Bapak Bupati dan membersamai panjenengan semua, jika ada yang kurang berkenan, saya memohon maaf yang setulus-tulusnya," imbuh Didik.
Baca Juga : Baca Selengkapnya