Jalan Perkampungan di Desa Gunungsari Kota Batu Longsor, Saluran Drainase Terputus

Reporter

Prasetyo Lanang

Editor

Dede Nana

02 - Nov - 2025, 12:33

Jalan Perkampungan di Dusun Brau Desa Gunungsari Kecamatan Bumiaji Kota Batu mengalami longsor pasca diguyu hujan lebat dekak Sabtu malam (1/11/2025).(Foto: Dokumen BPBD Kota Batu)


JATIMTIMES - Jalan di perkampungan Dusun Brau Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu rusak cukup parah. Pasalnya jalan tersebut mengalami longsor sejak Sabtu (1/11/225) kemarin. Kejadian itu menimbulkan kerusakan yang berpotensi longsor susulan.

Plt. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu Suwoko membenarkan. Melalui keterangan laporan Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) PB ia menjelaskan, peristiwa itu diperkirakan sejak Sabtu malam sekitar pukul 20.15 WIB.

Baca Juga : Pimpinan DPRD Surabaya Menilai Wali Kota Eri Pemimpin yang Bekerja Bukan hanya Pencitraan

"Dilaporkan kejadian tanah longsor Sabtu malam Pukul 20.15 WIB. Laporan warga tersebut baru diterima pada pagi ini," katanya saat dikonfirmasi, Minggu (2/11/2025).

Suwoko menerangkan, jalan longsor itu berlokasi di Jalan Margomulyo RT.02 RW.10 Dusun Brau, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. 

Berdasarkan kronologi yang dihimpun, tamah longsor di Dusun Brau dipicu hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur sebagian besar wilayah Kota Batu. Diperparah oleh penataan saluran pembuangan rumah tangga yang kurang baik, sehingga aliran air tidak dapat mengalir dengan lancar.

Kondisi itu menyebabkan jalan kampung mengalami longsor. Tamah longsor terjadi pada dimensi panjang ±15 meter, dengan lebar 1 meter, dan tinggi 2 meter, yang mengakibatkan saluran drainase serta pipa pembuangan rumah tangga terputus.

"Saluran drainase dan pipa pembuangan rumah tangga putus," jelasnya. Pihak BPBD telah melakukan upaya kaji cepat dan berkoordinasi dengan Perangkat Desa Gunungsari.

...

Suwoko menyebut, BPBD Kota Batu telah berkoordinasi dengan perangkat kelurahan dan pihak terkait untuk melakukan peninjauan lokasi serta upaya penanganan sementara guna mencegah longsor susulan dan memastikan jalur air kembali berfungsi.

Baca Juga : Evaluasi Penerapan Kawasan Tanpa Rokok, Dinkes Kota Batu: Pelanggaran Terbanyak di Perkantoran

Untuk penanganan darurat, BPBD Kota Batu melibatkan personel Perangkat Desa Gunungsari, Relawan BPBD Kota Batu, dan warga setempat. Tidak ada korban jiwa yang ditimbulkan dari kejadian ini. "Saat ini sudah dilakukan pemasangan Safety Line," sebutnya.

Untuk tindak lanjut pasca bencana, pihak BPBD menyampaikan rekomendasi perbaikan plengsengan dan saluran drainase oleh dinas terkait. Untuk awal, sudah ada pemberian bantuan logistik untuk kerja bakti dan pemberian bantuan terpal dan karung untuk penanganan darurat.


Topik

Peristiwa, longsor, longsor kota batu, bpbd kota batu,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.



cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette