Bapenda Kabupaten Malang Beber Capaian Perolehan 12 Jenis Pajak
Reporter
Tubagus Achmad
Editor
Dede Nana
12 - Mar - 2025, 08:20
JATIMTIMES - Hingga pertengahan Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriah, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Malang membeberkan sejumlah data capaian perolehan pendapatan dari 12 jenis pajak.
Kepala Bapenda Kabupaten Malang Made Arya Wedanthara menyampaikan, meskipun adanya kebijakan Instruksi Presiden RI Nomor 1 Tahun 2025 tentang efesiensi dalam pelaksanaan APBN dan APBD Tahun Anggaran (TA) 2025 tidak berpengaruh pada capaian perolehan 12 jenis pajak.
Baca Juga : Inisiasi Pemkab Malang dan UM: Peringgitan Pendapa Agung Siap Jadi Wisata Edukasi
"Dengan adanya efisiensi harapan saya tidak berpengaruh ya pada capaian. Karena kalau uang berputarnya sedikit, berarti yang dimanfaatkan masyarakat juga sedikit, tapi mudah-mudahan tidak. Karena mungkin efisiensi ini kan hanya berpengaruh pada 1 sampai 2 bulan, baru setelah itu harapan kita hotel bergeliat, restoran bergeliat begitu juga dengan pajak lainnya," ungkap Made kepada JatimTIMES.com, Rabu (12/3/2025).
Pihaknya mengaku, rata-rata capaian perolehan pajak hingga pertengahan Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriah ini sudah mencapai 16 persen ke atas. Namun, memang terdapat beberapa jenis pajak yang pada awal tahun masih belum menunjukkan perkembangan signifikan. Di antaranya Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) serta Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB).
"PBB butuh proses, tapi nanti begitu Juli sampai Agustus itu kencang-kencangnya capaian. Apalagi Desember orang-orang mungkin baru melunasi. Sama juga dengan BPHTB butuh proses, itu bulan enam mulai kelihatan. Tapi kalau yang lain, itu progresnya sudah bagus. Rata-rata di atas 16 persen. Ya mudah-mudahan dengan adanya efisiensi masyarakat masih sadar untuk membayar pajak," jelas Made.
Lebih lanjut, pihaknya memberikan update data perolehan pajak dari 12 jenis pajak per Rabu (12/3/2025) pukul 07.57 WIB. Di antaranya Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) Jasa Perhotelan target RP 7.510.820.444 tercapai hingga bulan ini Rp Rp 1.896.624.231 atau 25,25 persen; PBJT makanan dan atau minuman target Rp 18.216.593.067 tercapai hingga bulan ini Rp 4.512.528.126 atau 24,77 persen; PBJT Jasa Kesenian dan Hijuran target Rp 7.825.940.933 tercapai hingga bulan ini Rp 1.921.716.570 atau 24,56 persen.
Lalu pajak reklame target Rp 4.929.291.120 tercapai hingga bulan ini Rp 1.351.785...